Rekomendasi APK Edit Video Tanpa Watermark : Bisa di Smartphone
Tutorilio - Dengan menggunakan apk edit video
tanpa watermark akan semakin mudah bagi content creator untuk mengedit
video. Tanpa watermark, tampilan video akan tampak lebih orisinil dan tidak ada
yang mengganggu pemutarannya.
Aplikasi edit video memang semakin banyak sekarang,
namun banyak yang menyisipkan watermark pada hasil rendernya. Apalagi, jika
aplikasi edit untuk video itu disediakan secara gratis. Namun, ternyata tidak
semua aplikasi edit untuk video menggunakan watermark.
Rekomendasi APK Edit Video Tanpa Watermark
Seperti yang disebutkan sebelumnya, tidak semua aplikasi pengeditan video selalu ada watermark di
hasil rendernya. Ada beberapa aplikasi yang hasil pengeditannya bersih tanpa
watermark walaupun layanannya bisa diakses dengan gratis.
Tidak hanya itu saja, aplikasi-aplikasi ini pun bisa diakses
menggunakan smartphone. Selama ini, pengeditan video terutama untuk tingkat
lanjut memang identik dengan penggunaan perangkat komputer.
Namun, seiring dengan berkembangnya spesifikasi smartphone
dan teknologinya. Semakin banyak pula apk edit video
yang bisa digunakan di smartphone. Tentu saja, aksesnya gratis tanpa adanya
watermark.
Berikut adalah berbagai aplikasi edit video yang
direkomendasikan. Aplikasi ini bisa digunakan di smartphone dan hasil
pengeditannya dijamin tidak akan terganggu oleh watermark :
1. ActionDirector : Edit Video
Seperti Para Profesional
Alat-alat pengeditan video yang diberikan oleh apk edit video tanpa watermark satu ini, bukan hanya
sekedar fitur dasar saja. Terdapat pula fitur-fitur lanjutan yang seringkali
ditemukan di aplikasi pengeditan video yang lebih profesional.
Tidak heran, setiap pengguna aplikasi ini akan merasakan
sensasi pengeditan seperti para profesional. Walaupun begitu, tidak perlu
khawatir soal penggunaan karena aplikasi ini terbilang memiliki antarmuka yang mudah
dipahami.
Pada awalnya, hasil pengeditan akan memiliki watermark.
Namun, dengan menonton beberapa iklan. Para pengguna bisa mendapatkan video
bersih tanpa watermark. Jika ingin bebas dari watermark tanpa menonton iklan.
Para pengguna bisa membeli paket premium.
2. Super Studio : Dijamin Super
Gratis
Kebanyakan aplikasi masih menawarkan paket premium untuk
video yang bebas watermark. Namun, dengan aplikasi Super Studio yang
benar-benar gratis. Para pengguna tidak perlu membeli paket premium atau
menonton iklan untuk menghilangkan watermark.
Karena hasil pengeditan video dari aplikasi ini akan
langsung bebas watermark. Semua fitur yang ada di aplikasi ini dijamin gratis
tanpa biaya tambahan. Antar muka yang sederhana dan interaktif membuat para
pengguna tidak perlu waktu lama untuk memahami penggunaannya.
Super Studio adalah aplikasi edit
video pemula yang sangat ideal untuk tahap awal belajar. Fitur-fiturnya
masih dasar namun cukup lengkap bagi orang yang baru saja belajar mengedit
video di smartphone.
3.
Vita : Edit Mudah dengan Template
Apk edit video tanpa watermark yang direkomendasikan selanjutnya
adalah Vita. Aplikasi ini ideal untuk para pengguna yang ingin pengeditan
dilakukan dengan cepat dan praktis. Karena aplikasi ini punya beragam template
yang bisa dimanfaatkan untuk pengeditan lebih cepat.
Sebagian template bisa digunakan secara gratis, namun
sebagian lagi merupakan template yang berbayar. Baik menggunakan template yang
gratis maupun berbayar. Para pengguna tidak perlu khawatir soal hasil video
yang sudah diedit.
Dijamin akan bebas watermark dan tidak perlu lagi menonton
iklan atau membeli paket premium. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang
dikembangkan oleh Snow. Bagi para pengguna aplikasi Snow pasti akan familiar
dengan penggunaan aplikasi ini.
4.
CapCut yang Paling Populer
Dari banyaknya aplikasi untuk mengedit video sekarang,
CapCut bisa dibilang merupakan aplikasi yang paling populer. Bahkan, CapCut
merupakan aplikasi yang paling banyak digunakan.
CapCut seringkali dimanfaatkan untuk
aplikasi edit video Instagram. Karena memang fiturnya yang ideal untuk
pengeditan video pendek. Apalagi, ada banyak efek dan juga sounds hits yang
bisa dimanfaatkan dari aplikasi ini.
Untuk menghilangkan watermark, para pengguna perlu membeli
paket aplikasi premium terlebih dahulu. Bagi para pengguna yang tetap ingin
layanan gratis, bisa menonton iklan sebagai alternatif untuk menghilangkan
watermark pada hasil pengeditan video.
5. InShot yang Compact dan
Ringan
Masalah terbesar dalam menggunakan apk
edit video tanpa watermark biasanya adalah ruang memori pada smartphone.
Karena umumnya, aplikasi dengan fitur pengeditan video memiliki ukuran yang
sangat besar dan berat untuk dijalankan di smartphone.
Bagi para pengguna yang menggunakan smartphone dengan
spesifikasi minimal. Tidak perlu merasa khawatir, karena bisa menggunakan
aplikasi InShot sebagai alternatif. Aplikasi ini sangat compact dan ukurannya
sangat ringan.
Fiturnya sudah sangat lengkap dengan berbagai macam filter,
memasukkan teks, dan efek. Tidak hanya itu, setiap hasil pengeditan video ini
dijamin akan bebas dari watermark. Tanpa perlu menonton iklan terlebih dahulu.
6. Quik : Edit Video Dalam Sekejap
Sesuai dengan namanya, aplikasi Quik menawarkan pengeditan
video yang cepat dan perubahan yang drastis. Dengan aplikasi ini, para pengguna
bisa menggunakan berbagai gaya pengeditan sesuai dengan hasil video yang
diinginkan.
Tinggal pilih saja klip atau foto yang ingin dikompilasi
menjadi sebuah video. Tidak perlu waktu lama, maka klip akan diubah menjadi
video yang siap post. Para pengguna bisa meningkatkan tampilannya dengan
filter, efek, dan berbagai fitur lain di aplikasi Quik.
Quik merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh GoPro. Tidak
heran, jika hasil pengeditanya selalu mulus dan tampak profesional. Selain itu,
hasil video yang diedit dijamin bebas watermark dan bisa langsung upload.
7. Video Guru Untuk Fitur Lengkap
Video Guru disebut sebagai apk edit
video tanpa watermark yang all in. Artinya, aplikasi ini punya fitur
super lengkap. Dari fitur dasar seperti cut, trim, dan menggabungkan video.
Sampai fitur lanjutan seperti filter, efek, memasukkan musik, dan sebagainya.
Aplikasi ini sangat ideal bagi content creator di platform
YouTube. Karena aplikasi ini memiliki fitur yang bisa mendukung tampilan video
di YouTube. Pada awalnya, hasil pengeditan video dari aplikasi ini akan
memiliki watermark.
Namun, tidak perlu khawatir, jika membagikannya ke platform
media sosial lain. Mulai dari YouTube, Twitter, dan berbagai media sosial lain.
Maka, para pengguna bisa menghilangkan tampilan watermark pada hasil pengeditan
video.
8. Editor Video VN Untuk Fitur yang
Lebih Advance
Aplikasi edit video tanpa watermark ini memiliki fitur yang lebih maju
dibandingkan aplikasi lain di kelasnya. Bahkan, aplikasi ini punya fitur edit
multitrack, di mana para pengguna bisa melakukan layer pada berbagai media yang
digunakan dalam video.
Aplikasi ini juga punya fitur untuk mengatur kecepatan video
dan pergeseran tampilan utama video. Hasil pengeditannya pun cukup presisi,
seperti menggunakan software edit video profesional yang banyak digunakan di
komputer.
Dengan banyak pilihan efek dan transisi, banyak tampilan
vide yang bisa dikreasikan. Untuk membuat hasil pengeditan tanpa watermark,
cukup dengan menonton iklan saja.
Rekomendasi apk edit video tanpa watermark di atas bisa menjadi pilihan bagi para pengguna smartphone. Tidak ada lagi halangan untuk menciptakan konten video yang menarik dan kreatif.
Nah itu adalah beberapa rekomendasi APK Edit Video Tanpa watermark yang bisa digunakan di smartphone kalian versi tutorilio. Silahkan dicoba yang menurut kamu paling oke, setiap aplikasi pasti punya kekurangan dan kelebihan tersendiri jadi kalian bisa menggunakan beberapa aplikasi diatas untuk hasil yang lebih maksimal. Terima Kasih